Cara Asyik Untuk Tingkatkan Mood


good-mood

Manusia dianugerahi akal dan emosi oleh Tuhan Yang Maha Esa untuk berbuat sesuatu yang baik di muka bumi ini. Ketika manusia melakukan sesuatu untuk hidupnya terkadang dipengaruhi oleh suasana hati atau moodnya yang akhirnya berdampak pada hasil yang diraih. Ketika moodnya sedang bagus kemungkinan besar hasil yang diraih bisa memuaskan tetapi sebaliknya jika moodnya sedang tidak bagus maka hasilnya kemungkinan akan tidak sesuai harapan.
Oleh karena itu kita sebagai manusia yang diberi akal harus bisa memanipulasi mood kita dari yang awalnya tidak bagus menjadi bagus. Berikut 4 tips untuk Anda yang ingin meningkatkan mood dalam waktu singkat.
1. Dengarkan Musik Favorit
Bob Marley pernah berkata “One good thing about music, when it hits you, you feel no pain”. Oleh karena itu, musik selalu membawa kebahagiaan ketika kita sedang merasa sedih atau tidak berhasrat melakukan apapun. Dengan mendengarkan musik yang kit sukai maka mood kita akan meningkat drastic. Ketika mood kita sedang bagus maka apapun yang kita kerjakan, akan menjadi menyenangkan untuk dikerjakan.
2. Tersenyum
Manfaat tersenyum ternyata dapat membuat anda merasa lebih baik dari sebelumnya dan juga mampu meningkatkan suasana hati anda. Ketika Anda merasa sedang tidak bersemangat, cobalah untuk mengingat hal-hal baik yang akhirnya membuat Anda tersenyum. Dengan begitu Anda akan merasa lebih tenang dan lebih semangat untuk mengerjakan pekerjaan Anda dibanding sebelumnya.
3. Makan Coklat
Ketika Anda sedang tidak bersemangat, cobalah untuk memakan sesuatu yang terasa manis. Cokelat adalah salah satunya, Selain manis, coklat juga mengandung kafein yang dapat menaikan Mood. Oleh karena itu banyak orang setelah mengkonsumsi coklat menjadi lebih aktif dan bersemangat. Tentu itu akan membantu Anda untuk membangkitkan semangat untuk mengerjakan pekerjaan Anda.
4. Melihat Video Lucu
Terjunlah ke YouTube dan lihat video-video lucu yang bisa mengundang tawa Anda. Dengan begitu Anda akan merasa lebih ringan dan menjadi semangat kembali. Pada saat Anda tertawa, hormon endorphin keluar sehingga tubuh menjadi lebih nyaman dan rileks. Hormon endorphin dikenal juga sebagal morfin tubuh yang menimbulkan efek sensasi nyaman dan sehat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbedaan Inline CSS, External CSS dan Internal CSS

Lamb rump with salsa verde

3 Cara Menambah Followers Instagram + Contohnya